Jumat, 06 September 2013

drowning past regret

sekitar 9 atau 10 tahun yang lalu, saya dan seorang teman berkesempatan ke stadion gelora bung karno. tentu saja kami memakai alas kaki. walaupun saya lupa pastinya, apa alas kaki yang kami pakai ketika itu. entah sepatu, entah sandal.

teman saya ini jago bermain bola, walaupun tidak menjadi pemain profesional seperti ayahnya. saya yakin stadion gelora bung karno mempunyai kesan yang lebih mendalam bagi penghobi bola sepertinya, termasuk juga rumputnya.

saya ingat sekali, teman saya itu melepas alas kakinya dan menginjakkan kakinya yang tanpa alas itu ke rumput stadion. dia benar-benar telah menginjak rumput senayan, literally. sebagai teman yang baik, saya pun ikut-ikutan, melepas alas kaki dan menginjak kan telapak kaki di rumput senayan, literally.

bagi yang pernah membaca tulisan yang ini, pasti tahu bahwa maret tahun ini saya telah bergabung dengan club thirties. meskipun begitu, harus saya akui bahwa sampai setua itu, belum sekalipun saya menginjakkan telapak kaki di tanah sumatera. baik dengan ataupun tanpa alas kaki.

hingga akhirnya kesempatan itu datang juni kemarin. tercatat dari hari senin sampai jumat, 24-28 juni saya berada di pematangsiantar dan medan. kesempatan ini datang dalam rangka tugas kantor. kebetulan kantor saya sedang mengadakan lomba pegawai terbaik, dan kebetulan saya mendapat tugas untuk memantau langsung jalannya lomba di sana.

acara yang menarik, banyak ide terlontar dari para kandidat, dan kalau semua pegawai mempunyai mindset seperti mereka, saya yakin institusi tempat saya bekerja akan menjadi sangat kuat. tentu dengan catatan para pemimpinnya mampu mengarahkan potensi pegawai yang ada ini.

tulisan ini belum selesai. judulnya saja belum terjelaskan di sini. namun karena hari sudah cukup malam, saya lanjutkan di lain kesempatan saja. semoga besok hal itu ada. sebagai penutup untuk bagian pertama ini, saya bagikan satu pengetahuan baru tentang cara mengecek no hp sendiri bila sewaktu-waktu kita lupa. saya mendapatkannya di kaskus saat browsing sambil menulis ini. begini caranya:
Cara Cek Nomor HP Sendiri yang Lupa 1. Telkomsel: ketik *808# lalu tekan OK/Yes 2. Flexi: ketik INFO sms ke 678 3. XL: ketik *123*22*1*1# lalu tekan OK/Yes 4. Indosat: ketik *777*8# lalu tekan OK/Yes 5. Three: ketik *998# lalu tekan OK/Yes 6. Axis: ketik *2# lalu tekan OK/Yes




2 komentar:

  1. ora mampiiiiiiir painan.......
    ora ngabari sisan...

    mentang2 wis ing Sumatera ki...

    huahahaha ngecek nomor sendiri
    jadi inget ngepas seminggu wingi ana pegawai kene sing lali no. telepone dhewe terus browsing ketemu info persis kek gitu (tapi bukan dari dirimu lo mas hihihi)

    BalasHapus
  2. masih jauh kali nas ke painan,
    lagian pas aku di medan secara tidak sengaja ketemu ama tiko pas lagi sholat di masjidnya GKN.

    walaupun ga ke painan, paling nggak udah terwakili tiko lah. hehehe

    BalasHapus