Minggu, 27 Desember 2009

the fall of advertising and the rise of PR

sekarang hari ahad, 27 desember 2009. bertepatan dengan tanggal 10 muharram 1431 hijriyah. hari asyura.

peristiwa penting tanggal ini....???
hmmm....
kalo ada yang masih inget pelajaran pspb dulu, tanggal 27 desember merupakan tanggal diakuinya kemerdekaan indonesia oleh belanda. tepatnya tahun 1949. bagi kita warga indonesia mungkin ini yang paling fenomenal.

sedangkan kalo dilihat dari penanggalan hijriyah, akan banyak peristiwa penting dalam sejarah yang dapat kita temukan. tanggal 10 muharram merupakan tanggal berlabuhnya perahu nabi nuh, tanggal tenggelamnya firaun dan balatentaranya, juga merupakan tanggal keluarnya nabi yunus dari perut ikan.

bagi kami warga kabupaten kudus, 10 muharram merupakan hari "buka luwur." hari penggantian luwur atau kain penutup di makam sunan kudus. selain ganti kain, ada juga pembagian makanan besar-besaran di daerah menara. antreannya bikin macet lalu lintas daerah sana.


***
kembali ke penanggalan masehi dan masih dengan tema peristiwa penting tanggal ini. tanyakan kepada warga desa getassrabi kecamatan gebog kabupaten kudus. apa peristiwa penting tanggal ini...? tanggal ini tahun ini alias hari ini.

jawaban serentak bisa diduga, pemilihan kepala desa. ada dua calon yang maju, bapak sutawi dengan tanda gambar padi, dan bapak soleh dengan tanda gambar ketela.

sebagai warga desa yang baik, saya ikut memilih juga.
apa pilihan saya?
karena sudah hampir tujuh tahun sehari-hari hidup di luar kota, boleh dikatakan saya sama sekali tidak mengenal sepak terjang keduanya. saya hanya melihat iklan-iklan tanda gambar yang bertebaran di jalan-jalan.

saya tidak mendasarkan pilihan saya pada iklan-iklan itu. saya lebih memilih bertanya kepada orang yang saya kenal, dan mengenal kedua orang calon tersebut. baru kemudian saya menentukan pilihan.

sama seperti ketika pemilu legislatif kemarin saat memilih anggota dpd, saat pemilihan bupati sekitar setahun yang lalu, dan sama juga seperti saat memilih barang yang akan saya beli.

saya biasanya lebih percaya rekomendasi teman daripada iklan-iklan di tivi atau koran atau di mana pun.





tanda-tanda "the fall of advertising and the rise of public relation."

10 komentar: